Upacara Peringatan Hari Guru di SMP-SMA An Namiroh 1 Menjadi Momen Penuh Makna

  



Pekanbaru, 25 November 2024 – Peringatan Hari Guru tahun 2024 di SMP-SMA An Namiroh 1 berlangsung dengan lancar dan penuh hikmat. Upacara yang dilaksanakan pada hari Senin, 25 November 2024, ini melibatkan seluruh guru dari SMP-SMA An Namiroh 1, dan dihadiri oleh seluruh siswa dan siswi dari SMP-SMA An Namiroh 1

Upacara dimulai dengan penuh semangat, diawali dengan penghormatan kepada bendera Merah Putih yang diiringi dengan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Sebagai pemimpin upacara, Ustadz Muhammad Rifai, S.Pd, yang memandu jalannya upacara, sementara Ustazah Yuliarti Jayus, S.Pd, bertindak sebagai pembina upacara yang memberikan amanat penuh makna.



Dalam sambutannya, Ustazah Yuliarti menyampaikan apresiasi tinggi kepada para guru yang telah mengabdikan diri dalam mendidik generasi muda. Beliau juga menekankan betapa pentingnya peran guru dalam membentuk karakter dan pengetahuan siswa sebagai bekal untuk masa depan yang cerah.

Seluruh siswa dan siswi tampak antusias mengikuti jalannya upacara, yang juga menjadi momen penting untuk menanamkan rasa hormat dan terima kasih kepada para guru yang telah berperan besar dalam pendidikan mereka dan Upacara ini diakhiri dengan pembacaan doa bersama yang dipimpin oleh salah satu guru, berharap agar para pendidik senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan dalam menjalankan tugas mulia mereka.

Peringatan Hari Guru di SMP-SMA An Namiroh 1 ini bukan hanya sekadar upacara formal, tetapi juga merupakan pengingat pentingnya peran guru dalam mencetak generasi bangsa yang cerdas, berakhlak mulia, dan berdaya saing global. Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara guru dan siswa, serta semakin memperkuat semangat pendidikan di sekolah.

Sebagai penutup, upacara diwarnai dengan penampilan istimewa dari dua siswa, Ina dan Dia, yang bersama dengan Ustadzah Elfa menyanyikan lagu "Simfoni buat Guru". yang mana lagu ini, menjadi momen yang menyentuh hati seluruh hadirin dan mengakhiri upacara dengan suasana yang semakin khidmat.


Peringatan Hari Guru di SMP-SMA An Namiroh 1 ini bukan hanya sekadar upacara formal, tetapi juga merupakan pengingat pentingnya peran guru dalam mencetak generasi bangsa yang cerdas, berakhlak mulia, dan berdaya saing global. Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara guru dan siswa, serta semakin memperkuat semangat pendidikan di sekolah.





Share

Post a Comment